Karawang (ANTARA
News) - Lebih dari 100 pelaku usaha kuliner di Kabupaten Karawang, Jawa
Barat, mengikuti Festival Kuliner di Lapangan Karangpawitan Karawang,
Sabtu.
Peserta kegiatan yang digelar Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Karawang tersebut terdiri atas pelaku usaha berkategori pedagang kaki lima serta pelaku usaha rumah makan atau restoran.
"Kegiatan ini pertama kali digelar di Karawang, sehingga diharapkan kegiatan ini akan berjalan aman dan lancar," kata Ketua Panitia Festival Kuliner PHRI Karawang David Freslie, di Karawang.
Menurut dia, di antara tujuan digelarnya Festival Kuliner tersebut ialah untuk menggali potensi kuliner khas Karawang yang masih terpendam sehingga bisa diketahui masyarakat secara luas.
Peserta kegiatan yang digelar Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Karawang tersebut terdiri atas pelaku usaha berkategori pedagang kaki lima serta pelaku usaha rumah makan atau restoran.
"Kegiatan ini pertama kali digelar di Karawang, sehingga diharapkan kegiatan ini akan berjalan aman dan lancar," kata Ketua Panitia Festival Kuliner PHRI Karawang David Freslie, di Karawang.
Menurut dia, di antara tujuan digelarnya Festival Kuliner tersebut ialah untuk menggali potensi kuliner khas Karawang yang masih terpendam sehingga bisa diketahui masyarakat secara luas.